full image

Tips Memilih Masker yang Cocok Digunakan di Masa Pandemi

Menjalani kehidupan New Normal di tengah pandemi mengharuskan masyarakat untuk membiasakan diri memperhatikan protokol kesehatan dalam beraktivitas, salah satunya adalah dengan selalu menggunakan masker saat ke luar rumah atau beraktivitas. Selain itu, menjaga jarak dan selalu memperhatikan kebersihan juga merupakan bagian dari protokol kesehatan yang harus betul-betul diperhatikan oleh setiap orang. Untuk menekan penyebaran COVID-19, kesadaran serta kepedulian masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan menjadi satu hal krusial yang tidak bisa diabaikan atau dianggap enteng.

Sebelum masa pandemi, masker umumnya hanya digunakan oleh petugas medis ataupun oleh orang-orang yang sedang sakit. Namun saat ini masker telah menjadi salah satu alat pelindung diri yang wajib dimiliki oleh semua orang dengan tujuan untuk melindungi diri dari penyebaran virus. Penggunaan masker juga telah dihimbau oleh World Health Organization (WHO) yang menjadi salah satu langkah pencegahan utama dari penyebaran COVID-19 yang kian meningkat.

Dengan banyaknya jenis dan tipe masker yang ditawarkan dengan fungsi yang berbeda-beda, ada baiknya kita mengetahui tips penting untuk memilih masker yang sesuai untuk mendukung kebutuhan kita beraktivitas di masa pandemi. Berikut beberapa diantaranya:

image

1. Pilih masker sesuai kebutuhan

Dalam memilih masker untuk melindungi diri dari virus COVID-19, pertama kita harus terlebih dulu mengetahui kebutuhan kita. Jika kita termasuk pekerja atau tenaga medis, Masker N95 merupakan pilihan terbaik karena paling efektif mencegah penularan virus Corona. Masker ini tidak hanya mampu menghalau percikan air (droplets) saja, namun juga mampu menghalau partikel kecil di udara yang bisa saja mengandung virus. Untuk penggunaan sehari-hari, penggunaan masker N95 tidak disarankan karena desainnya yang bisa membuat orang yang memakainya mengalami kesulitan bernapas, pengap dan tidak nyaman.

image

2. Pilih masker yang sesuai dengan ukuran dan bentuk wajah

Penularan COVID-19 dapat terjadi lewat droplets melalui mata, hidung, dan mulut. Oleh karena itu dalam memilih masker yang tepat, pastikan kita memilih masker yang mampu menutup mulut dan hidung dengan baik agar terhindar dari penyebaran virus. Pelajari dulu cara penggunaan jenis masker yang benar sehingga dapat berfungsi dengan maksimal. Penggunaan masker bisa jadi tidak efektif jika digunakan dalam keadaan yang terlalu longgar atau tidak pas di wajah.

image

3. Masker kain juga bisa dijadikan pilihan

Apabila kita kesulitan memperoleh masker bedah, masker kain pun bisa dijadikan pilihan. Sesuai anjuran Kementrian Kesehatan RI, masker kain disarankan karena dapat menghalau sebagian percikan air liur yang keluar saat kita sedang berbicara, menghela napas, maupun batuk dan bersin. Namun apabila kita beraktivitas di tempat yang ramai, ada baiknya kita tetap menjaga jarak dengan orang lain apabila kita menggunakan masker kain. Selain itu, tidak disarankan untuk menggunakan masker kain 2 kali, sebisa mungkin cuci masker kain setiap kali selesai digunakan.

Ketika sedang menjalankan kegiatan sehari-hari, tentu penggunaan masker menjadi barang yang banyak dicari oleh masyarakat. Untuk tetap aman saat beraktivitas tentu kita diharuskan menggunakan masker yang nyaman dan terpercaya sesuai dengan panduan memilih masker yang cocok. Bagi Anda yang membutuhkan masker dengan bahan serta kualitas terbaik, bisa cek ke website primamedix.net. Di primamedix.net tersedia dua jenis yang Anda butuhkan seperti masker medis dan masker N95 dengan bahan yang berkualitas dan tentunya harga yang terjangkau. Selain masker, pastikan juga Anda telah membawa hand sanitizer untuk perlindungan diri lainnya dan selalu menjalankan protokol kesehatan untuk mengurangi penyebaran virus Corona.


Related Post